Sabtu, 23 Juni 2012

sebenarnya sahabat itu..


Umumnya orang-orang bilang “sahabat itu orang yang ada dalam suka dan duka, slalau ada kapanpun kita butuh. Orang yang siap sedia mendengarkan cerita kita. Sms slalu di bales. Lebih banyak menghabiskan waktu dengan kita. Slalu mengerti keadaan kita”
Kalimat-kalimat itu pasti sudah sering kita dengar dari seseorang yang kita Tanya “apa itu sahabat?”. Tapi apa pernah kamu berfikir, kalimat-kalimat itu bukan lah makna dari seorang sahabat karna makna tersebut egois. Kenapa egois? Makna/pengertian tersebut hanya tetuju pada “aku” bukan “kita”
Persahabatan itu bukan mengenai “apa yang harus dia lakukan untuk saya sebagai sahabatnya” tapi persahabatan itu “KITA”
Saya pernah membaca kalimat ini dari seseorang lewat jawaban dari pertanyaan di yahoo. Ada yang bertanya “menurutmu apa itu sahabat?” dan dia menjawab “sahabat adalah orang yang membuat aku merasa bahagia jika bisa memberikan sesuatu kepadanya”. kalimat sederhana tapi maknanya bisa kita mengerti.
Sesungguhnya sahabat adalah seseorang yang kita sayangi. orang yang selalu ingin kita do’akan,..orang yang ingin kita pahami lebih dalam. orang seseorang yang slalu berbagi kesenangannya untuk di nikmati bersama dan berfikir lagi untuk menceritakan masalahnya karna takut menjadi beban untuk sahabatnya. Tidak harus selalu ada di depan mata kita, tapi cukup kepeduliannya saja. Karna itu jauh lebih penting. Akan selalu berusaha menemani kita jika dia bisa, karna apa? Sahabat kita juga punya dunianya sendiri. hargai itu :)
Dan yang terpenting jangan banyak menuntut  :)
terimakasih untuk sahabatku yang sudah mengajarkan pelajaran tentang ini. Aku bersyukur punya sahabat yang selalu mengingatkan apa kesalahanku. Dear Niken permatasari :D



Minggu, 27 Mei 2012

sendiri lagi

Akhirnya ku sendiri lagi
Setelah lewati hariku dengannya
Akhirnya ku termenung lagi (diriku sendiri)
Cinta berlalu begitu saja (biarkan berlalu)
*courtesy of LirikLaguIndonesia.Net
Tak pernah ku dapat yang setia
Apa karena ku tidak sempurna
Selalu saja aku yang salah
Dan akhirnya aku yang menderita 

Lagi dan akhirnya ku sendiri lagi
Karena kekasihku yang pergi
Meninggalkan sejuta kerinduan yang masih terpendam 
Perih dia buat hatiku sakit lagi
Karena pergi dan tak kembali 
Meninggalkan sejuta kerinduan yang masih terpendam 
Sedih kisah cintaku ini 

Rapuh hatiku saat ini Sedih jalan cintaku ini
Dan akhirnya yang terjadi (yang terjadi) kini 

Senin, 21 Mei 2012

Mine


Aku memiliki yang orang lain juga miliki
Aku merasakan yang orang lain juga rasakan
Tapi  yang aku miliki ini jelas berbeda, limited edition
Aku memiliki seseorang yang kuat
Seseorang yang penyabar
Seseorang yang hebat
Seseorang yang ajaib
Seseorang yang suka menjiplak
Seseorang yang jahat
Seseorang yang hobi merampok
…………….
Dia adalah orang yang kuat menahan senderan kepalaku di bahunya saat aku menangis
Dia juga orang yang paling sabar menerima segala kekurangan yang aku punya
Dia pun orang yang sangat hebat membantu ku untuk melawan dunia
Dan dia.. ajaib magic, bisa menghilangkan air mataku dengan sekejap
Tapi, dia suka menjiplak. Dia tak pernah berhenti mencoba menjiplak apa yang ku rasakan
Dia juga jahaaat, sangat kejam jika aku melakukan sesuatu  yang salah
Dan yang terakhir dia hobi merampok, suka mengambil dan membagi dua kesedihan dan juga kesenangan yang aku punya
Aku perkenalkan, dia adalah SAHABAT ku

Minggu, 20 Mei 2012

22 fakta sahabat

-ada ngeselin, ga ada ngangenin
-orang paling nyebelin di dunia tapi limited edition>harus di jaga
-penyewa bahu 24 jam, rela minjemin bahunya untuk tempat sahabatnya nangis
-rela ga istirahat di sekolah demi nemenin lo nangis di musholah sekolah
-penjaga pintu rahasia teraman
-bisa di percaya untuk gantiin password facebook dll
-siap sampe tengah malem di smsn buat curhat
-sasaran pertama kalo lagi badmood
-tiba tiba nongol depan rumah untuk nemenin sahabatnya yang lg home alone
-orang tersabaaaaaaaaar ngadepin sifat sifat jelek lo
-ga ada bosennya ngingetin untuk bisa lebih jadi dewasa
-ngerti yang lo rasain saat lo bilang "gue gpp ko"
-yang minjemin handphonenya saat lo ga ada pulsa
-langsung ada di depan muka lo untuk minta maaf saat bercandanya kelewatan
-tempat berbisik saat lo ngelakuin hal konyol di mall
-rela nemenin lo jalan sama gebetan lo d mall, walaupun sebenarya ga enak
-ga pernah berpaling dari lo saat jalan bareng sama gebetannya juga
-lebih milih 1000x sahabatnya
-selalu berusaha ada saat sahabatnya sukses dan susah
-ga itung itungan ( ga pernah nganggep sebagai utang )
-bisa jaga lo biar ga dapet cowo yang cuma mau mainin
-berusaha ngasih kado yang terbaik saat sahabatnya ulang tahun
SAHABAT ITU SEKARANG DAN SELAMANYA
kalo ada yang punya mantan sahabat, terimakasih deh sama ALLAH karna itu cara ALLAH untuk bilang "dia bukan sahabat baik yang ku pilihkan untukmu"

Selasa, 10 April 2012

hks


PRAKTIKUM GOLONGAN DARAH



A.  Tujuan

1)    Mengetahui langkah-langkah dalam mengetest golongan darah
2)   Dapat menggunakan alat-alat yang di pakai dalam praktikum golongan darah
3)   Mengetahui cara menentukan golongan darah A/B/AB/O dengan tepat

B.  Landasan Teori

Golongan darah adalah ciri khusus darah dari suatu individu karena adanya perbedaan jenis karbohidrat dan protein pada permukaan membran sel darah merah. Dua jenis penggolongan darah yang paling penting adalah penggolongan ABO dan Rhesus (faktor Rh). Di dunia ini sebenarnya dikenal sekitar 46 jenis antigen selain antigen ABO dan Rh, hanya saja lebih jarang dijumpai. Transfusi darah dari golongan yang tidak kompatibel dapat menyebabkan reaksi transfusi imunologis yang berakibat anemia hemolisis, gagal ginjal, syok, dan kematian.
Jenis penggolongan darah lain yang cukup dikenal adalah dengan memanfaatkan faktor Rhesus atau faktor Rh. Nama ini diperoleh dari monyet jenis Rhesus yang diketahui memiliki faktor ini pada tahun 1940 oleh Karl Landsteiner. Seseorang yang tidak memiliki faktor Rh di permukaan sel darah merahnya memiliki golongan darah Rh-. Mereka yang memiliki faktor Rh pada permukaan sel darah merahnya disebut memiliki golongan darah Rh+. Jenis penggolongan ini seringkali digabungkan dengan penggolongan ABO. Golongan darah O+ adalah yang paling umum dijumpai, meskipun pada daerah tertentu golongan A lebih dominan, dan ada pula beberapa daerah dengan 80% populasi dengan golongan darah B


C.  Alat dan Bahan

1)    Pen lanset
2)   Lanset
3)   Regent anti A, anti B, anti AB dan anti D
4)   pinset
5)   Batang korek api
6)   Kartu
7)   Tissue
8)   Tissue berakohol
9)   Stick lanset


D.  Langkah kerja

1)    Siapkan alat dan bahan
2)   Siapkan pen lanset dan lanset, pastikan sudah terpasang dengan benar. Ujung pinset jangan di buang sembarangan, untuk sementara buang di sebuah tissue.
3)   Oleskan tissue berakohol pada ujung jari yang akan di ambil sample darahnya
4)   Lakukan penusukan pada ujung jari yang sudah  di beri alcohol.
5)   Pastikan sudah ada darah yang keluar, tempel kan darah ke 4 kotak yang ada dalam kartu secara bergiliran
6)   Teteskan regent anti A ke kotak anti A, regent anti B ke kotak anti B, Regent anti AB ke kotak ke anti AB, dan regent anti D ke kotak anti Rh
7)   Ambil batang korek api, campurkan darah dan regent dalam kotak, ratakan. Lakukan hal yang sama pada kotak selanjutnya dengan menggunakan batang korek api yang berbeda.
8)   Setelah semua selesai. Goyang kan kartu
9)   Lihat dan perhatikan terjadi penggumpalan atau tidak pada setiap kotak
E.  Hasil pengamatan










Pada kartu golongan darah milik Rizqi Muharromah, terlihat ada penggumpalan pada anti B, anti AB dan anti Rh. Ini menunjukan bahwa golongan darah Rizqi Muharromah adalah B dengan Rh positif (B+).

F.   Pembahasan
Terjadi perubahan terhadap golongan darah saya yang tadinya O menjadi B hal ini mungkin terjadi karena pada saat melakukan test golongan darah, alat yang di gunakan untuk meratakan darah dengan antigen tidak diganti. Hal itu menyebabkan antigen darah A yang tidak menggumpal, bercampur dengan antigen B, maka yang terjadi pada antigen B dan AB ikut tidak terjadi penggumpalan dan di simpulkan lah bahwa golongan darah saat itu adalah O. hal itu seharusnya tidak boleh terjadi, karena seharusnya alat yang di gunakan untuk meratakan darah dengan antigen  berbeda pada setiap kotaknya.  Pembahasan tersebut barulah dugaan dari saya. Jika benar adanya golongan darah dapat berubah, penyebabnya adalah karena terjadi perubahan dalam sumsum tulang belakang yang memproduksi sel darah merah. Benar tidaknya golongan darah seseorang dapat berubah atau tidak, semua itu masih membutuhkan penelitian yang panjang.
G.   Kesimpulan         
Dari kegiatan tersebut saya dapat menyimpulkan bahwa Individu dengan golongan darah A akan mengalami penggumpalan pada anti A dan AB. Individu dengan golongan darah B akan mengalami penggumpalan pada anti B dan AB. Individu dengan golongan darah AB akan mengalami penggumpalan di anti A,B dan AB. Sedangkan individu dengan dolongan darah O tidak mengalami penggumpalan di anti A,B maupun AB. Pada anti Rh, Seseorang yang tidak memiliki faktor Rh di permukaan sel darah merahnya memiliki golongan darah Rh- (tidak menggumpal). Mereka yang memiliki faktor Rh pada permukaan sel darah merahnya disebut memiliki golongan darah Rh+ (menggumpal).

Jumat, 06 April 2012

sakiiiiit

lidah emang lebih tajam daripada pedang
lebih nyayat daripada pisau
lebih sakit rasanya, karna yang kena hati
untung organ hati w masih bisa berfungsi jadi ga parah-parah amat
kata-katanya sederhana, simple tapi pas gitu langsung ke hati
bukan kata-kata menghina, menjelekan atau apa
tapi kata-kata yang pas w bacanya kecewa aja sedih ga nyangka
dia bisa bilang sekasar itu
jangankan sahabat, mungkin nganggep w temen pun udah ngga. waktu dia bilang kaya gitu
w yakin pasti orang yang dia benci sekalipun belum pernah dapet kalimat kaya yang dia bilang k w
rasanya 'waw' 'jleeb' dan hp pun off
cuma pengen nenangin hati, sadarin kesalahan yang w lakuin sama dia sampe dia bilang kalimat kasar gitu
tapi w ga marah, ga benci
udah w maafin tanpa dia minta
cuma masih butuh waktu sampe bener'' sakit hati ilang :)

Rabu, 04 April 2012

hay bye


kenapa harus ada kata ‘hay’ kalo akhirnya ada kata ‘bye’
dan nyesek adalah ketika di awali dengan ‘hay’ tanpa di akhiri tapi langsung pergi
ga ada yang tau kapan dimana bagaimana cara kita akan berpisah dengan seseorang
dan menyesal adalah kata lain dari ‘ga ada gunanya’
sedangkan mengingat adalah hal paling bodoh yang di lakukan saat sudah di lupakan dan di tinggalkan
trus gimana sama berharap?
Berharapnya orang yang di tinggalkan Cuma 1
‘’tetep di inget sebagai bagian yang pernah ada di kehidupannya”


Selasa, 03 April 2012

sayang

bingung mau nulis apa
bingung cara ngungkapinnya gimana
tapi buat info aja kalo w adalah orang yang penyayang banget
kucing depan rumah aja w sayang
tapi mungkin cara w menyayangi itu yang ga bisa di artikan baik sama sebagian orang
tp percaya deh di balik semua sikap jail sifat nyebelin w
w punya sesuatu yang udah w siapin buat orang-orang yang w sayang 'di harinya'
sesuatu itu w siapain yang spesial sebagai tanda kalo w sangat amat ingin di ingat
sebagai salah satu orang yang pernah ada di kehidupannya
cuma itu aja ko yang bisa w harepin
karna w tau ga semua orang bisa melakukan apa yang kita harapkan
sayang gue terselip peduli yang amat besar
I miss you mom, dad, brother, sister, bestfriend etc

Rabu, 28 Maret 2012

kutipan sederhana

"aku berusaha melakukan yang terbaik untuk sahabatku. dan ketika dia sudah tidak membutuhkannya... aku tetap melakukannya"

"layaknya sebuah sepeda usang. aku ingin menabrakan diri untuk di lihat kerusakan ku. ketika saat itu tiba, maka aku akan tau, aku akan di biarkan rongsok, di gantikan dengan sepeda baru, atau ada yang mengumpulkan puing-puing ku dan membawanya ke bengkel terdekat"

"when you say enough, I want you to start and say hello"

"I just done something crazy, when I dont have a friend to talk about what I'm feeling"

"buruk ketika merasa di lupakan, lebih buruk ketika merasa di tinggalkan, dan jauh lebih buruk ketika smua itu bukan hanya perasaan"

"w pun ngerti, seseorang yang sangat berharga buat sahabat w, smestinya harus w hargain banget karna dia udah bikin sahabat w bahagia atas kehadirannya"

"yang menghadapi orang galau sebenernya lebih galau"

"tak selamanya mendung itu kelabu, nyatanya hari ini"

"lakukan hal yang biasa jika tak mau kucinta, tapi tetaplah lakukan hal luar biasa untuk jadi yang ku cinta"

"kalo ada yang nanya siapa dari para sahabatmu yang paling menyebalkan? maka aku akan jawab 'niken permatasari' kenapa harus dia? 'karna hanya dia sahabatku'

Selasa, 27 Maret 2012

karna ku sayang kamu

Seandainya kau ada disini denganku
Mungkin ’ku tak sendiri
Bayanganmu yg selalu menemaniku
Hiasi malam sepiku
Kuingin bersama dirimu
kutak akan pernah berpaling darimu
walau kini kau jauh dariku
‘kan slalu kunanti
karena kusayang kamu
Hati ini selalu memanggil namamu
Dengarlah melatiku
Kuberjanji hanyalah untukmu cintaku
Takkan pernah ada yg lain
Adakah rindu di hatimu
Seperti rindu yg kurasa
Sanggupkah kuterus terlena
Tanpamu di sisiku
Kukan selalu menantimu

Dygta-karna ku sayang kamu

Sabtu, 24 Maret 2012

"gue bisa jadi yang gue mau"


“Gue Bisa Jadi Yang Gue Mau”
a.       Nama Pengarang         : A. Adenata
b.      Jenis Buku                   : Non fiksi
c.       Penerbit                       : Afra Publishing
d.      Cetakan                       : Ke-1
e.       Tebal Buku                  : 120 Halaman
f.       Tahun Terbit                : November 2007
g.      Ukuran Buku              : 17 cm x 11,4 cm

Pokok Pikiran :
 bagian 1 : cara mengenali diri sendiri
bagian 2 : cara untuk mengatasi kebingungan menentukan masa depan
bagian 3 : cara menemukan rahasia sebuah kesuksesan
bagian 4 : percaya diri bahwa usaha yang di lakukan akan berhasil
bagian 5 : napak tilas perjalanan kesuksesan beberapa tokoh yang inspiratif.







RANGKUMAN
Bagian 1
Mengenal diri sendiri sangat penting untuk menentukan jalan terbaik untuk masa depan yang akan kita miliki. Untuk mengenali diri, ada tiga aspek kepribadian manusia.
1.      Materi
Materi kepribadian adalah kemampuan atau daya beserta talenta (keistimewaan) yang di miliki.. Materi kepribadian meliputi beberapa hal. Pertama Ingatan dan kenangan. Ingatkan kenangan yang baik maupun buruk untuk menjadi pacuan untuk masa mendatang. kedua  daya dan cara. Daya apa saja yang dimiliki dan temukan cara untuk mengembangkannya.
2.      Struktur
Struktur Kepribadian mempunyai Rumus T=D/H dengan T adalah Tingkah Laku, D adalah Dorongan dan H adalah hambatan.
Struktur kepribadian dibagi atas tiga struktur lagi. Yang pertama adalah temperament. Kepribadian ini ada yang berupa serba lambat tidak punya minat dan apatis sedangkan yang lainnya adalah perasaan dan kemauan yang berakar pada tempo, baik tempo cepat atau lambat.
Kedua adalah perasaan, perasaan ada yang terletak pada kegiatan batin. Sedangkan kegiatan batin adalah kegiatan untuk membedakan keinginan yang terkandung dalam perasaan.
Ketiga adalah daya ekspresi ekspresi adalah sifat struktur yang tergantung pada  keadaan perangsang dan hanbatan. Perangsang adalah factor yang menyebabkan kamu tertarik pada sesuatu.
3.      Kualitas kepribadian
Ada tiga kategori kualitas pribadi, pertama adalah penguasaan diri, nafsu rohaniah dan hawa nafsu.
            Setelah mengenal diri selanjutnya adalah ingin jadi apa. Buat daftar potensi yang di miliki baik berupa fisik, karakter, bakat dan semua kelebihan.


Bagian 2
Ada beberapa jurus ampuh untuk  menghapus kebingungan untuk meraih masa depan
1.      Jurus fight to flight
Yang di maksud adalah bagaimana cara kita merubah hambatan menjadi sebuah peluang. Cara Agar kita bisa fight to flight adalah dengan perbanyak silaturahmi, antusias terhadap masalah yang di hadapi, banyak belajar, dan cari teman sebagai partner.
2.      Jurus langkah seribu
Caranya yang pertama adalah harus di sertai niat kemudian ada persiapan, mencari rujukan lalu praktikan mulai dari nol. Tidak dengan berdiam diri saja.
3.      Jurus MHMMD
MHMMD adalah Mengelola Hidup Merancang Masa Depan. Ada beberapa langkah yang harus di tempuh pertama penetapan tujuan:
a.       Menetapkan pilihan dan focus. Orang tidak dapat sukses dalam segi apapun, tapi ia hanya mampu sukses dengan satu hal saja.
b.      Membuat rencana dari akhir ke awal
c.       Menyusun proses untuk mencapai tujuan.
d.      Membuat peta hidup dan mengelola waktu.
Selanjutnya mulailah dengan  membuat peta kehidupan dengan patokan umur. Isinya adalah target yang akan di capai pada umur sekian
1
2
3
4
5
6.
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18. masuk UGM
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
31
32
33
34
35
36
37
38
39
40
41
42
43
44
45
6
47
48
49
50
51
52
53
54
55
56
57
58
59
60

Bagian 3
            Rahasia penting dari pengusaha terkenal di jepang, Akio Morito adalah, pertama Ia adalah orang yang kreatif. Kedua, ia memiliki semangat yang gigih. Ketiga, ia memiliki karakter kebersamaan. Keempat, ia orang yang mandiri. Keenam semangat belajarnya sangat tinggi dan terakhir, ia tidak materialis.
Miliki sebuah rahasia sukses untuk mencapai apa yang di impikan. Beberapa rahasia sukses yang dapat di pelajari: pertama adalah Jujur, jujur untuk mengakui keunggulan orang lain dalam rangka untuk memperbaiki diri. Dengan kejujuran orang juga dapat percaya pada apa yang telah dan yang akan kita lakukan kedepan untuk masa depan.. kedua, Semangat pantang menyerah. Tidak merasa gagal di hambatan pertama, terus maju tanpa berhenti untuk melihat hambatan yang ada. Ketiga,Disiplin, dapat mengatur waktu dengan sebaik- baiknya dengan seimbang dan memprioritaskan kepentingan untuk menuju masa depan.. dan yang terakhir adalah Rendah hati dan kerjasama. Dengan kerjasama sesuatu dapat di kerjakan dengan mudah.

Bagian 4
            Beberapa cara untuk mengatasi hambatan psikologi dari dalam diri sendiri.
1.      Berfikir bisa
Orang yang berhasil adalah orang yang berfikiran bahwa dia mampu. Orang yang gagal adalah orang yang berfikir pesimis bahwa dia akan berhasil.
2.      Tidak pernah berfikir ‘’saya akan gagal” karena sebuah penyakit
Cara untuk berfikir berhasil
a.       Jangan berbicara kalo penyakit yang di miliki sebuah hambatan
b.      Jangan terlalu memikirkan penyakit itu
c.       Miliki slogan untuk meraih impian
3.      Punya prinsip untuk tidak takut
Ketakutan adalah musuh pertama bagi orang-orang yang akan meraih kesuksesan. Jika mampu mengalahkan ketakutan maka gerbang menuju kesuksesan.
4.      Ubah diri untuk kreatif
Ada dua hal untuk bisa di jadikan dasar berkretif
a.       Jangan pernah berfikir bahwa kita tidak akan bisa melalukannya
b.      Pikirkan hal istimewa yang akan di lakukan untuk kehidupan
5.      Apa yang ada dalam pikiran anda, itulah anda

Beberapa hal yang bisa di lakukan untuk membuat apa yang ada dalam pikiran anda itu adalah anda.
a.       Berfikirlah dengan percaya diri bahwa anda akan berhasil.
b.      Berfikirlah apa yang anda lakukan penting untuk masa depan.
c.       Buatlah slogan yang dapat memberi semangat

6.      Ubah kekalahan jadi kemenangan
Cara mengatasi kekalahan
a.       Ketika mengalami sebuah kemunduran, pelajari apa yang menyebabkan kemunduran tersebut dan berusaha tidak mengulanginya lagi.
b.      Miliki keberanian untuk mengkritik diri sendiri
c.       Jangan pernah menyalahkan nasib. Jangan pernah berfikir hambatan yang sedang menimpa anda adalah sebuah nasib hidup anda.
7.      Tak sekedar di bayangkan tapi di lakukan
Agar impian tidak hanya menjadi bayangan semata, maka yang harus kamu lakukan adalah melakukannya sekarang tanpa harus menunggu dengan alas an waktunya belum tepat. Gagasan yang sudah tersusun rapih tidak ada gunanya jika tidak di lakukan.